Lawan Kanker Dengan Kurma

HEDDYSBLOG.COM~ Siapa yang tak kenal dengan buah kurma, buah yang manis karena dibuat manisan dan enak ini ternyata memiliki khasiat yang sangat tinggi, selain menghilangkan lapar, buah kurma dapat menjadi alternatif pengobatan kanker ( Fruit Cancer Medicine ).

Kurma merupakan tanaman sejenis palem yang tumbuh di daerah gersang, contohnya di Arab sono dan negara Timur Tengah lainnya. Kurma memiliki nama latin Phoenix dactylifera. masuk dalam kategori tanaman palma atau Arecacea.

Kurma memiliki kandungan Antioksidan berupa polifenol dan beta D-glucan . Polifenol dan beta D-glucan dikenal sebagai zat anti Cancer. Zat ini ketika diterapkan pada hewan percobaan, dapat menurunkan pertumbuhan tumor. Selain dua zat tersebut, Kurma masih memiliki nilai gizi yang lain dan diketahui dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Tubuh yang kuat dapat melawan sendiri penyakit dalam tubuh, termasuk kanker.
Lawan Kanker Dengan Kurma

Selain itu buah kurma juga mengandung kadar kalium yang tinggi, kalium dapat  mencegah tekanan darah tinggi, serta mangan, tembaga dan selenium, yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh atau sebagai imun tubuh.

Buah kurma mampu mencegah mutasi sel sehat menjadi sel kanker. Cikal bakal kanker bisa dihindari sehingga tidak sampai merugikan tubuh. Walaupun buah kurma sangat manis (seperti saya) namun kurma dapat membantu tubuh melakukan metabolisme kadar gula yang sangat tinggi yang terkandung dalam darah. Manis yang terkandung dalam kurma diubah menjadi lemak.

Dalam sebuah Penelitian telah menunjukkan buah kurma berhasil mencegah beberapa mutasi sel yang mengarah pada perkembangan sel-sel kanker. Konstituen kurma telah menunjukkan aktivitas anti-tumor.

Bagaimana, apakah Anda suka yang manis namun tidak berbahaya, yups. Konsumsi buah kurma secara rutin, selain menyehatkan juga dapat mencegah Cancer dan anti tumor. Bagi Anda yang memiliki gula darah yang tinggi namun suka yang manis, mengkonsumsi buah kurma adalah alternatif lain daripada harus membeli gula rendah kalori yang mahal harganya.
Hedi
Hedi Writer, Blogger, Gamer and Data Analyst yang bekerja dengan hati untuk pemirsa dalam negeri

Tidak ada komentar untuk "Lawan Kanker Dengan Kurma"